8 Ragam Manfaat Vitamin B untuk Kesehatan Tubuh

Vitamin B merupakan salah satu vitamin yang sangat dibutuhkan oleh tubuh, mengingat vitamin ini memiliki peran penting untuk menjaga kesehatan tubuh agar tetap terjaga. Lalu apa saja manfaat vitamin B untuk kesehatan tubuh? Berikut ulasannya.

Manfaat Vitamin B
Ilustrasi vitamin B

Sebelum membahas tentang manfaatnya, pada dasarnya vitamin B terdiri dari delapan jenis, yaitu vitamin B1 atau thiamine, vitamin B2 atau riboflavin, vitamin B3 atau niacin, vitamin B5 atau pantothenic acid, vitamin B6 atau pyridoxine, vitamin B7 atau biotin, vitamin B9 atau folic acid, dan vitamin B12 atau cobalamin. Jika disatukan, kedelapan jenis tersebut dinamakan vitamin B kompleks.

Manfaat Vitamin B

Berikut ulasan lengkapnya mengenai berbagai manfaat vitamin B kompleks:

1. Vitamin B1 atau Thiamine

Manfaat vitamin B, tepatnya vitamin B1 atau thiamine, memiliki manfaat untuk menjaga kesehatan sistem saraf. Selain itu, vitamin B1 juga dibutuhkan untuk mengubah makanan yang dikonsumsi menjadi energi. Untuk memperoleh manfaat ini, konsumsilah makanan yang kaya akan vitamin B1.

Pada dasarnya asupan vitamin B dapat Anda peroleh dari makanan sehari-hari yang mudah ditemui, sehingga tidak perlu mengonsumsi suplemen tambahan. Misalnya saja Anda dapat memperolehnya dari susu, daging sapi, telur, buah-buahan (baik segar atau yang dikeringkan), serta sayur-sayuran.

2. Vitamin B2 atau Riboflavin

Manfaat vitamin B2 atau ribolflavin yaitu dapat membantu menjaga kesehatan kulit dan mata Anda tetap terjaga. Selain itu, vitamin B2 juga dapat menjaga kesehatan sistem saraf, serta dapat membantu proses mencerna karbohidrat, protein, dan lemak dalam makanan.

Sumber vitamin B2 dapat Anda peroleh dari berbagai makanan seperti ikan, susu, telur, dan sayur-sayuran. Untuk menjaga kandungan vitamin B2 tetap utuh, usahakan untuk menjauhkan makanan tersebut dari paparan sinar matahari, karena dapat merusak kandungan vitamin B2 di dalamnya.

3. Vitamin B3 atau Niacin

Selain vitamin B1 dan vitamin B2, vitamin ini juga dapat menjaga kesehatan sistem saraf Anda tetap bekerja dengan baik, menjaga kesehatan kulit, dan mengubah makanan menjadi sumber energi bagi tubuh. Dimana kebutuhan harian akan vitamin B3 yaitu 13 mg untuk wanita dan 17 mg untuk pria.

4. Vitamin B5 atau Pantothenic Acid

Vitamin B5 dapat membantu tumbuh kembang tubuh serta penting dalam produksi hormon. Selain itu, vitamin ini juga dapat membantu mengubah makanan yang Anda konsumsi menjadi energi. Vitamin B5 dapat Anda peroleh dari berbagai makanan, seperti kentang, daging sapi, tomat, telur, brokoli, daging ayam, dan nasi merah.

5. Vitamin B6 atau Pyridoxine

Vitamin B6 dapat membantu membentuk hemoglobin yang berfungsi dalam mengedarkan oksigen dalam darah ke seluruh tubuh. Selain itu, vitamin B6 juga berperan penting dalam mengubah protein dan karbohidrat menjadi energi. Anda dapat memperoleh manfaat dari vitamin B6 ini dengna mengonsumsi telur, sayur-sayuran, kacang-kacangan, susu, kentang, ikan, ataupun buah-buahan tertentu.

6. Vitamin B7 atau Biotin

Manfaat vitamin B7 yaitu dapat membantu metabolisme energi dan asam amino, serta sintesa lemak dan glikogen dalam tubuh. Meski memiliki fungsi yang begitu penting bagi tubuh, asupan vitamin B7 ini tidak perlu diperoleh secara berlebihan karena dapat berpengaruh pada kenaikan kolestorel dalam tubuh.

7. Vitamin B9 atau Folic Acid

Manfaat vitamin B9 yaitu dapat membantu pembentukan sel darah merah yang sehat. Selain itu, vitamin yang disebut juga dengan nama folic acid (asam folat) ini sangat penting bagi ibu hamil karena dapat menurunkan risiko terjadinya cacat pada bayi dalam kandungan.

8. Vitamin B12 atau Cobalamin

Manfaat dari vitamin B12 yaitu untuk memproduksi sel darah merah, memproses vitamin B9, mengubah makanan menjadi energi, serta menjaga kesehatan sistem saraf tubuh agar tetap terjaga. Untuk memperoleh manfaat dari vitamin ini, Anda dapat mengonsumsi telur, keju, susu, dan ikan salmon.


AKIBAT KEKURANGAN VITAMIN B PADA IBU HAMIL

Kekurangan vitamin B merupakan hal yang seharusnya dihindari karena dapat berdampak buruk bagi kesehatan, terutama bagi kesehatan ibu hamil. Hal ini karena jika Anda kekurangan jenis vitamin ini saat hamil tidak hanya berisiko terhadap kesehatan diri Anda sendiri, tetapi bayi yang dikandung juga dapat berisiko cacat lahir.

Baca juga: Manfaat Vitamin A

Demikian artikel kesehatan mengenai beragam manfaat vitamin B complex bagi kesehatan tubuh. Semoga dapat bermanfaat untuk menambah pengetahuan Anda dalam menjalani pola hidup yang lebih sehat. Selain itu, baca artikel sebelumnya, yaitu Buah Buahan Penambah Darah atau kembali ke halaman utama Khasiat Sehat untuk membaca berbagai artikel informatif lainnya.

One Comment