Manfaat Buah Grapefruit – Grapefruit adalah salah satu buah buahan tropis kategori buah citrus yang dikenal memiliki rasa manis dan agak asam. Kaya akan nutrisi, antioksidan, dan juga serat menjadikannya sebagai salah satu jenis buah citrus tersehat yang dapat memberikan banyak manfaat untuk kesehatan.
Manfaat Buah Grapefruit
Berikut beragam manfaat buah grapefruit untuk kesehatan tubuh manusia:
- Meningkatkan Daya Tahan Tubuh
Mengonsumsi grapefruit secara rutin dapat meningkatkan imun tubuh. Hal ini karena buah ini mengandung tinggi akan vitamin C, yang diketahui berperan penting dalam melindungi sel tubuh dari serangan bakteri dan virus yang berbahaya.
Buah grapefruit juga memiliki kandungan gizi lainnya seperti vitamin B, zinc, zat besi dan tembaga, yang semuanya bekerja secara bersamaan dalam meningkatkan fungsi sistem imun tubuh.
- Membantu Menurunkan Berat Badan
Salah satu kandungan gizi yang berperan penting dalam proses menurunkan berat badan adalah serat. Oleh karena ini buah ini sangat cocok untuk Anda yang ingin terlihat lebih kurus.
Terdapat sebuah studi yang menunjukkan bahwa orang yang mengonsumsi buah grapefruit sebelum makan menghasilkan penurunan berat badan yang lebih signifikan dibandingkan yang tidak mengonsumsi grapefruit.
- Mencegah Diabetes
Memakan buah grapefruit secara teratur dapat mencegah resistensi insulin, yang dapat memicu terjadinya diabetes.
Dalam sebuah studi, seorang subjek yang makan buah grapefruit secara rutin menunjukkan hasil yang signifikan dalam penurunkan risiko resistansi insulin, dibandingkan dengan kelompok penelitian lainnya yang tidak mengkonsumsi buah ini.
- Menurunkan Kolesterol Jahat
Berdasarkan sebuah studi yang diterbitkan pada tahun 2006 dalam Journal of Agricultural and Food Chemistry, konsumsi satu buah grapefruit sehari dapat menurunkan kolestrol jahat hingga 15,5%.
Seperti yang Anda ketahui bahwa kolesterol jahat (LDL) dapat meningkatkan risiko serangan jantung dan stroke. Oleh karena itu, khasiat buah grapefruit ini sangat baik untuk kesehatan jantung Anda.
- Mempercepat Proses Penyembuhan
Vitamin C yang terkandung dalam buah grapefruit dapat membantu mempercepat proses penyembuhan luka pasca operasi.
Satu buah grapefruit mengandung sekitar 72 mg vitamin C, yang dapat membantu mencukupi kebutuhan harian akan vitamin C.
- Mencegah Kanker
Sebuah penelitian besar yang dilaksanakan di Jepang menemukan bahwa orang-orang yang memakan buah-buahan citrus (termasuk grapefruit) secara rutin memiliki risiko lebih rendah terkena kanker, terutama kanker prostat dan pankreas.
- Meningkatkan Kesehatan Saluran Pencernaan
Buah grapefruit mengandung serat dan water. Secara spesifik, satu buah jeruk grapefruit berukuran kecil (sekitar 200 gr) mengandung 182 gr air dan 2,2 gr serat.
Kedua kandungan tersebut, baik air dan serat dapat membantu mencegah sembelit dan membuat saluran pencernaan menjadi lebih sehat.
- Meningkatkan Kesehatan Kulit
Kandungan vitamin C dalam buah grapefruit berperan penting dalam pembetukan kolagen, yaitu salah satu sistem pendukung dalam membentuk kulit yang sehat.
Terdapat suatu studi yang diterbitkan tahun 2017 yang menyimpulkan bahwa vitamin C dapat membantu melindungi kulit dan mencegah kerusakan kulit akibat paparan sinar matahari dan penuaan.
- Mengurangi Risiko Baju Ginjal
Pada dasarnya terdapat banyak faktor penyebab batu ginjal, diantaranya karena pola makan, berat badan, dan obat-obatan tertentu. Terkait hal ini, makan grapefruit dapat mencegah terjadinya batu ginjal yang terbentuk akibat penupukan atau kelebihan kalsium dalam tubuh.
Hal yang Perlu Diperhatikan
Jika Anda sedang konsumsi obat-obatan, pastikan bahwa Anda telah berkonsultasi dengan dokter Anda sebelum makan buah grapefruit. Hal ini karena buah ini dapat menimbulkan interaksi negatif terhadap jenis obat-obatan tertentu. Seperti obat untuk tekanan darah tinggi dan kolesterol.
Cara Makan Buah Grapefruit
Umumnya, buah grapefruit bisa dikonsumsi langsung tanpa harus diolah menjadi suatu makanan atau minuman. Anda cukup memotong buahnya menjadi dua bagian, lalu pisahkan bagian daging buahnya dengan kulitnya dengan menggunakan sendok.
Mengingat rasa buah grapefruit yang cenderung manis dan agak asam, Anda juga dapat membuatnya menjadi minuman smoothies grapefruit.
Baca juga: